Jumransyah Fiani, Membacakan sambutan usai terpilih secara aklamasi menjadi Ketua PTMSI Kota Samarinda Masa Bakti 2023-2027 di Hotel Aston Samarinda, Rabu (27/9/2023). (Foto: Istimewa)
Disahkan Jumransyah Fiani sebagai Ketua PTMSI kota Samarinda lewat Musyawarah Kota (Muskot) PTMSI yang dipimpin ketua panitia Suryansyah dan karteker ketua pengkot PTMSI Samarinda Syamsudin Baba.
Dalam Muskot kali ini hadir Ketua KONI Samarinda Aspianur, perwakilan Pengprov PTMSI Kaltim Ishak Ismail, dan mantan ketua PTMSI Samarinda periode 2019–2023, Haeruddin.
Syamsudin Baba mengatakan, muskot kali ini diikuti 49 klub, 29 di antaranya menyatakan dukungan secara tertulis kepada saudara Jumransyah Fiani.
“Dengan demikian syarat suara tersebut sudah masuk untuk pemilihan ketua, apalagi tidak ada calon lain sehingga sah Junransyah Fiani menjadi ketua
“Kami dari panitia pelaksana mengucapkan, Selamat Semoga dengan terpilihnya Pak H Jumransyah Fiani membawa cabor tenis meja ke kancah dunia,” ucap Syamsudin Baba.
Sebagai Ketua terpilih H Jumransyah Fiani, dalam kata sambutannya mengatakan kegiatan kali ini merupakan kerjasama yang baik dari semua peserta yang telah mempercayakan kepada saya untuk menjadi ketua PTMSI kota Samarinda masa bakti Tahun 2023-2027.
“Ini merupakan amanah yang bapak ibu berikan kepada saya untuk menjalankan roda organisasi yang lebih baik lagi. Kedepan semua pihak bisa bekerja sama agar PTMSI lebih baik dan berkualitas,” harap Jumransyah Fiani yang juga Dirut PT JBSM.
Diselah kegiatan Muskot PTMSI di Hotel Aston, Jumransyah Fiani menyatakan komitmenya. Dalam kepemimpinannya akan meningkatkan prestasi petenis meja Kota TepianSamarinda dimana salah satunya fokus adalah menggali bibit-bibit atlet tenis meja usia dini, terangnya.
“Kami ingin mencari bibit-bibit atlet usia dini untuk dilakukan pembinaan supaya menjadi atlet berkualitas, sehingga bisa mengharumkan nama Samarinda dengan prestasinya di tenis meja,” ujar Jumransyah Fiani.
Jumransyah juga mengharapkan, seluruh pihak bergotong royong untuk bersama-sama memajukan olahraga tenis meja di Samarinda. Sebab, meningkatkan prestasi itu tidak bisa dilakukan pengurus organisasi semata, tetapi harus melibatkan semua pihak.
Dalam sambutannya, Ketua KONI Samarinda, Aspianur mengucapkan selamat atas terpilihnya Jumransyah Fiani dalam mengemban amanah di PTSMI Samarinda.
“KONI mempunyai kewajiban menyinergikan semua kekuatan untuk menggali potensi olahraga di daerah menuju prestasi yang lebih baik, sehingga kita harus gotong royong menjadikan tenis meja berjaya dengan prestasi,” tegas Aspianur.
“Sebentar lagi PON Aceh-Sumut kita berharap ada kontribusi atlet tenis meja dari Samarinda,” pesan Aspianur mengakhiri sambutannya. (beha/agazali).